BLOGING, BISNIS, KESEHATAN, KECANTIKAN, PELAJARAN, TEKNIK PROGAMMING, PELAJARAN, LAINNYA

Tips Menghindari Berbagai Penyakit Tenggorokan

Menjaga Kesehatan Tenggorokan – Menjaga kesehatan tenggorokan bukan hanya dilakukan oleh mereka yang berprofesi sebagai penyanyi saja untuk menjaga kualitas suara mereka. Kesehatan tenggorokkan harus diperhatikan bagi siapapun yang tidak ingin mengalami resiko sakit tenggorokkan, radang maupun penyakit lainnya yang dapat mengganggu aktivitas Anda. Tenggorokkan merupakan salah satu organ yang menjadi penghubung antara saluran hidung dengan paru-paru. Tenggorokkan menjadi media untuk menyalurkan oksigen dari pernapasan hidung menuju paru-paru. Meski kotoran dan kuman yang terhirup melalui proses penyaringan terlebih dahulu dalam rongga hidung, namun tidak berarti bahwa udara yang masuk ke kerongkonganpun telah bersih tanpa membawa kotoran atau zat lain.
Tips Menghindari Berbagai Penyakit Tenggorokan
Tips Menghindari Berbagai Penyakit Tenggorokan


Kotoran yang tidak tersaring melalui rongga hidung akan terbawa hingga ke saluran kerongkongan dan mengendap pada dinding kerongkongan. Dapat dibayangkan bahwa bila ada sesuatu yang mengganjal pada kerongkongan pasti akan berakibat pada tidak normalnya fungsi dari kerongkongan dan mengganggu pernapasan. Selain itu, biasanya timbul rasa gatal sehingga tidak berhenti batuk-batuk yang tentunya sangat mengganggu aktivitas maupun istirahat Anda. Kotoran dan lendir yang tersangkut pada kerongkongan dapat bertambah banyak dan mengganggu fungsi dari pita suara. Hal tersebut memungkinkan Anda tidak dapat mengeluarkan suara ketika terjadi masalah pada kerongkongan. Oleh karena itu, menjaga kesehatan kerongkongan sangat diperlukan.
Ada beberapa cara dalam menjaga dan merawat kesehatan kerongkongan. Pertama, selama kondisi kerongkongan normal, jangan sampai lupa untuk banyak minum air putih. Air putih dapat membantu melancarkan saluran kerongkongan karena tidak mengandung zat kimia yang berbahaya. Namun jika kerongkongan Anda bermasalah, usahakan untuk selalu minum air putih hangat. Bila perlu tambahkan dengan perasan air jeruk nipis agar kotoran atau dahak yang ada di kerongkongan dapat dikeluarkan. Bila masih belum ada perubahan segera periksakan ke dokter untuk mengetahui seberapa parah penyakit yang menyerang kerongkongan Anda, dan segera mendapat penanganan yang optimal. Usahakan pula untuk selalu mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang memiliki banyak kandungan vitamin serta mineral.
Bagi seorang perokok, resiko mengalami gangguan pada kerongkongan lebih besar. Asap rokok yang terhirup sebelum masuk ke paru-paru tentu akan melewati saluran kerongkongan terlebih dahulu. Pada saat itu, mungkin saja bahan berbahaya yang terkandung dalam asap rokok mengendap di kerongkongan. Hal tersebut memicu timbulnya batuk tidak berdahak yang tak kunjung mereda, hingga menjadi batuk berdahak yang sangat mengganggu aktivitas anda. Oleh karena itu, sebaiknya mulai menyadari bahwa merokok bukan hanya dapat merusak organ vital tetapi juga merusak saluran kerongkongan. Jika masih belum bisa dihentikan, setidaknya dapat dikurangi agar kerongkongan masih dapat berfungsi secara normal. Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan tenggorokan Anda. Semoga bermanfaat.
0 Komentar untuk "Tips Menghindari Berbagai Penyakit Tenggorokan"

Back To Top